Islamic Fashion Festival

Telah terlaksana program kerja HMP Ekonomi islam !
ILFFEST ( islamic fashion festival ) adalah ajang lomba fashion show yang termasuk salah satu rangkaian lomba di acara milad Ekonomi Islam yang ke-10, yang dilaksanakan pada 24 Mei 2024. Program Kerja dari Himpunan Mahasiswa Program Studi Ekonomi Islam yang di ikuti oleh perempuan di kalangan nasional dengan batasan umur 17-27 tahun.
Fashion show atau peragaan budaya adalah ajang spektakuler di mana kegiatan tersebut menyatukan antara kreativitas dan karya seni seseorang diatas panggung catwalk dengan penampilan yang memukau. Banyak anak muda yang memiliki talenta di bidang fashion show yang kini sedang mengembangkan kemampuan mereka. Adanya event fashion show seperti ini dapat menambah pengalaman, rasa pecaya diri, dan juga mengasah kemampuan sekaligus mental sebelum menginjak ke ajang yang lebih tinggi lagi. Dengan begitu event ini akan menjadi modal untuk menambah wawasan seseorang di bidang fashion show. Dengan begitu, dengan diadakannya event fashion show memiliki dampak positif bagi seseorang. Karena selain untuk menambah rasa kepercayaan diri dan juga memberikan daya tarik tersendiri bagi orang itu sendiri nantinya dengan mengikuti event yang kami selenggarakan yang sehubungan dengan kegiatan ini dengan judul Islamic Fashion Festival (ILFFEST)yang bertema “Beautiful in Excellence and Islamic Appereance”.